Warga Gayo Lues Inginkan Said Sani Jadi Bupati Karena Sosok Pemimpin Merakyat

WARTA PERUBAHAN

- Redaksi

Senin, 19 Agustus 2024 - 02:10 WIB

6070 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GAYO LUES | H.Said Sani dinilai diinginkan masyarakat Gayo Lues untuk menjadi pemimpin masa depan Kabupaten Gayo Lues. Sebab H.Said Sani dinilai sebagai pemimpin merakyat dan layak meneruskan estafet pemerintahan saat ini.

Tokoh Masyarakat Gayo Lues, Usman mengatakan butuh sosok pemimpin seperti H.Said Sani  yang sangat memahami keinginan rakyat. Tentu hal itu menjadi bukti konkret H.Said Sani  sangat dikagumi oleh masyarakat Gayo Lues .

“H.Said Sani  adalah pemimpin yang merakyat dan orang yang bisa bersama-sama dengan rakyat kecil,” kata Usman di Blangkejeren, Minggu (18/08/2024).

Dia menilai, visi dan misi yang digagas H.Said Sani kedepan telah sesuai dengan kebutuhan rakyat. Misalnya saja dengan Program Pemberdayaan Ekonomi Rakyat.

Hal itu tentu menjadi bukti H.Said Sani  ingin memastikan rakyat kurang mampu dan rentan menerima dukungan yang mereka butuh untuk memenuhi kebutuhan dasar, tentu hal ini semakin menguat adanya dukungan dari masyarakat.

“Peningkatan kesejahteraan serta memenuhi kebutuhan sehari-hari selalu menjadi fokus utama H.Said Sani . Oleh karena itu kita tidak meragukan lagi untuk memilih H.Said Sani  untuk Pilkada  2024,” . Berkat itu, H.Said Sani  mendapat dukungan penuh dari masyarakat akar rumput mulai dari kalangan petani, pedagang, sebutnya.

Rakyat membutuhkan pemimpin yang dekat dengan rakyat dan memahami kebutuhan dan kepentingan rakyat sehingga suara rakyat harus lebih diutamakan ketimbang suara partai, kata Usman.

Untuk diketahui H.Said Sani  lahir 9 Oktober 1969 di Desa Rerebe Kecamatan Tripe Jaya, Kabupaten Gayo Lues. Ia adalah politikus Partai Golkar yang menjabat sebagai Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues sejak dilantik pada 3 Oktober 2017, untuk masa jabatan 2017-2022.

Said Sani lahir dari keluarga yang sangat sederhana, ia merupakan putra dari pasangan Said Asan dan Hj. Jelimah. Masa kecilnya dihabis di Rerebe Tripe Jaya Gayo Lues dan Peuleukung Nagan Raya. Ia lama menetap di Peuleukung, ikut ayahnya yang tinggal disana, sehingga Said Sani menamatkan Sekolah Menengah Atas di SMA Negeri 1 Seunagan. Berselang kemudian, setelah menamatkan SMA, ia kembali ke Rerebe sehingga menjadi Kepala Desa Rerebe.

Kemudian ia juga menyelesaikan pendidikan Strata satu pada Fakultas Ilmu Keguruan dan Pendidikan Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh.

Pengalaman Kerja H.Said Sani  pernah menjadi  Manager PLTMH Rerebe,  Kepala Desa Rerebe Periode 1999-2004, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Gayo Lues Periode 2004-2009,  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Gayo Lues Periode 2009-2014, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Gayo Lues Periode 2012-2014,  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Gayo Lues Periode 2014-2019  (tahun 2016 mengundurkan diri karena maju sebagai Calon Wakil Bupati dan menjadi Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues Periode 2017-2022. (TIM MEDIA)

Berita Terkait

Putra AIPDA Kamisin Pinan Raih Medali Emas Bersama Timnya di PON XXI Aceh-Sumut 2024
Babinsa Koramil 09/Putri Betung bersama Babinkamtibmas dan Warga Melaksanakan Gotong-Royong
Bhabinkamtibmas Polsek Blangkejeren Berhasil Mediasi Sengketa Tanah Antara Warga Desa Bukit dan Desa Sangir di Gayo Lues
Saparudin Telvi : Jangan Percaya Iming-Iming Luluskan Tes Penerimaan ASN dan Bantuan dari Kandidat Pilkada
Masyarakat Kampung Pantan Kela Dukung Said Sani Jadi Bupati Gayo Lues Periode 2024-2029
Masyarakat Kampung Perlak Mulai Bergaung Dukung Calon Bupati Gayo Lues “SAID SANI-SAINI”
Said Sani Silaturahmi Dengan Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat
TIM Pemenangan Colon Bupati Gayo Lues Said Sani-Saini “GAESSS” Silaturahmi Bersama Masyarakat Kampung Badak

Berita Terkait

Selasa, 20 Agustus 2024 - 22:55 WIB

Polres Simalungun Serahkan Tersangka Korupsi Dana Desa Purwodadi ke Kejari, Kerugian Negara Capai Rp. 337 Juta

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 02:09 WIB

Kasus Kekerasan Terhadap Jurnalis Mandek; Ada Apa Dengan Polres Metro Tangerang Kota?

Minggu, 28 Juli 2024 - 03:18 WIB

Gawat..!! Di SPBU Rest Area KM 13,5 Tangerang Mobil Box Seludupkan BBM Bersubsidi Jenis Solar Bergentayangan

Rabu, 24 Juli 2024 - 22:03 WIB

Video Viral Warga Datangi Rumah Ibadah di Teluknaga, Kapolres: Itu Video Lama dan Sudah Kondusif

Minggu, 23 Juni 2024 - 23:46 WIB

HUT Ketua Presidium FPII Gelar Acara Jurnalis Berbagi Kaum Duafa dan Anak Jalanan

Berita Terbaru