Gunungsitoli — Galileo Nias berkomitmen menjadi mitra strategis masyarakat untuk kebutuhan siswa-siswa mulai dari PAUD, TK, SMP dan SMA/K dan Instansi Pemerintah/Swasta serta masyarakat Umum se-Kepulauan Nias baik itu buku-buku pelajaran sesuai standar pemerintah, alat tulis, seragam sekolah, tas dan sepatu, furniture, Elektronik tentunya.
Kepala Toko Buku Galileo Nias, E.Harefa mengatakan berusaha dan berkomitmen mensukseskan dan memenuhi pesanan stok buku Het Pemerintah Kurikulum Merdeka, ATK dan Elektornik. Hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Toko Buku Galileo Nias bisa melayani masyarakat khususnya pelajar di wilayah Kepulauan Nias.
“Buku-buku yang telah ada, saat ini siap untuk didistribusikan ke berbagai sekolah yang telah melakukan pemesanan. Kami berkomitmen untuk mendukung pendidikan berkualitas melalui penyediaan bahan ajar yang sesuai dengan standar kurikulum terbaru dan ikut berkontirbusi mewujudkan kemajuan dibidang pendidikan dan mengahasilkan generasi yang kaya akan prestasi dan keunggulan, ungkap E. Harefa di Gunungsitoli, Jumat (12/7/2024).
Dengan distribusi ini, diharapkan siswa-siswa di seluruh Indonesia dapat menikmati pembelajaran yang lebih interaktif dan bermakna. Kami percaya bahwa buku-buku dan Elektronik ini akan menjadi alat penting dan strategis dalam menciptakan generasi merdeka yang cerdas dan berdaya saing tinggi serta memiliki kompetensi yang handal, profesional, cerdas dan berakhlak mulia.
Kami mencupakan terimakasih kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kepercayaan masyarakat, sekolah dan instansi lainnya yang telah mepercayakan kepada kami untuk memenuhi kebutuhan di bidang pendidikan.
Kami juga berusaha mengoptimalkan pelayanan, manajemen operasional dengan mutu yang tinggi berdasarkan asas profesionalisme, cepat, tepat dan amanah. Kami sangat terbuka akan saran dan masukkan yang membangun untuk kami terus maju dalam melayani masyarakat. Mari bersama-sama memajukan pendidikan Pulau Nias untuk Indonesia Emas, ujar E. Harefa…